Ancaman HIV dan Kesehatan Masyarakat

Rp 95.000

Judul asli: HIV, Health, and Your Community: A Guide for Action (Stanford University Press, 1999)
Penulis: Reuben Granich & Jonathan Mermin
Penerjemah: Kamdani, Asmawi, dan Saefuddin
Penerbit: INSISTPress
ISBN: 979-97228-9-6
Edisi: I, Mei 2003

Kolasi: 16x24cm; viii + 291 halaman

Category: Tags: , Product ID: 976

Description

Virus HIV terbukti telah menjangkit banyak orang di berbagai belahan negara. Energi penyebaran virus ini bahkan telah memunculkan lambang sekaligus ancaman pada banyak orang. Apa yang mengejutkan? Virus ini tidak saja berkembang sebagai penyakit medis tapi bahkan menciptakan mitos yang menghantui berbagai kalangan. Sebagaimana laiknya mitos, maka virus ini telah menimbulkan fantasi sekaligus selubung ancaman tersendiri. Seakan kita menyaksikan pertumbuhan bukan saja penyakit, tapi alam pemikiran yang menjauhi akal sehat.

Masalah HIV/AIDS di Indonesia masih sering dipahami secara kurang tepat, sehingga buku ini akan sangat membantu memahami permasalahannya dengan informasi yang lebih menyeluruh. Hal yang lebih penting, buku ini ditulis tidak semata-mata dari aspek teknis kesehatan, tetapi lebih pada pendekatan masalah kesehatan masyarakat sebagai hak dasar warga negara dan kewajiban pemerintah untuk melakukan tindakan-tindakan melindunginya.