Saminisme*
“Dalam konteks Indonesia, kajian-kajian oleh Profesor Sartono Kartodirdjo tentang pemberontakan-pemberontakan petani dan pembangkangan warga jelata di berbagai tempat di negeri ini pada masa lalu memperlihatkan bahwa banyak dari gerakan sosial tersebut memang dimulai dari tindakan-tindakan kecil yang semula ‘tidak diperhitungkan’.
Bahkan, hingga kini, masyarakat Sedulur Sikep, para petani Samin di kawasan hutan jati di Blora, perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur, menjadi legenda hidup yang melahirkan satu kosakata baru tentang pembangkangan sipil: ‘saminisme’!”
*Rehal buku: Tindakan-tindakan Kecil Perlawanan: Bagaimana Keberanian, Ketegaran dan Kecerdikan Dapat Mengubah Dunia/ Steve Crawshaw & John Jackson/ Roem Topatimasang/ INSISTPress, 2015.