Sang Kecoak: Antologi Cerpen Pemenang Sayembara Menulis Nasional AKY 2005

Rp 45.000

Penulis: Irene Sarwidaningrum, et al
Penerbit: INSISTPress dan AKY
ISBN: 979-3457-68-6
Edisi: I, Desember 2005
Kolasi: 15x21cm; xxx + 109 halaman

Category: Tags: , , , Product ID: 1195

Description

Kesepuluh cerita terpilih dalam buku, selain banyak menampilkan wajah baru dalam jagat sastra Indonesia, juga merentangkan ekspresi tema yang beragam. Para penulis terpilih mencoba menafsir kembali secara kreatif dan reflektif, sekaligus mencoba merangkum arus besar manusia dalam pengalaman subyektif dan intim.
Muhidin M. Dahlan, Juri I, Novelis dan Peneliti Sosial

Membaca cerita-cerita pendek ini, kita akan menemukan spektrum berbagai gaya cerita. Setiap penulis berusaha untuk mencerap realitas sekitarnya, dan menuangkannya dengan segenap peluang yang memungkinkan dalam permainan cerita. Sebuah kumpulan cerita pendek yang segar dan menggelitik.
Dodi Yuniar H, Juri II, Redaktur INSISTPress

Saya sering meragukan selera sastra saya, termasuk meragukan mana yang bagus dan mana yang tidak. Tetapi kedua juri yang lain, dengan dedikasi dan pengalaman mereka bergulat dan berhubungan dengan berbagai teks, telah membuat saya percaya diri, bahwa kami, telah berusaha memilih sepuluh cerita terbaik dari 447 cerita yang masuk.
Puthut EA, Juri III, Prosais dan Peneliti Amatir di AKY


Opini, komentar, ulas buku, bacaan terkait:

  • Sayembara Penulisan Cerpen Nasional AKY | groups.yahoo.com – 1 oktober 2005.
  • Lomba Cerpen Nasional | Koran TEMPO – Jum’at, 07 Oktober 2005.